Gagalkan Tawuran, Dua Remaja Bawa Sajam di Depok Ditangkap

ARY
Ilustrasi dua pemuda yang akan tawuran ditangkap polisi di Depok. (Foto: Pexels/Kindel Media)

adainfo.id – Ketika akan tawuran, dua pemuda diamankan Tim Patroli Presisi Polsek Pancoran Mas karena membawa senjata tajam (sajam) jenis celurit di Jalan Tanah Baru, Pancoran Mas, Kota Depok, pada Senin (24/2/2025) dini hari.

Kapolsek Pancoran Mas, Kompol Samsono, menjelaskan bahwa kedua pelaku bersama delapan orang temannya berencana melakukan aksi tawuran di wilayah Lenteng Agung, Jakarta Selatan.

“Sekitar pukul 00.30 WIB, kedua pelaku bersama dengan delapan orang temannya akan pergi ke daerah Lenteng Agung untuk melakukan tawuran,” kata Kompol Samsono.

Kronologi Penangkapan Pemuda Bawa Celurit di Depok

Kompol Samsono menuturkan, Tim Patroli Presisi tengah melakukan patroli rutin di wilayah Pancoran Mas saat mencurigai gerak-gerik sekelompok pemuda yang melintas di Jalan Tanah Baru.

Polisi kemudian melakukan pengejaran, dan dua di antaranya berhasil di amankan bersama barang bukti berupa senjata tajam tersebut.

“Sebelumnya para pelaku berjanjian dengan lawannya. Namun, saat melintas, mereka bertemu dengan Tim Patroli Presisi Polsek Pancoran Mas,” tambah Samsono.

Polisi Amankan Barang Bukti

Dalam penangkapan tersebut, polisi berhasil mengamankan barang bukti berupa celurit yang dibawa oleh pelaku.

Kedua pelaku kemudian di bawa ke Polsek Pancoran Mas untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Sementara untuk kedelapan pelaku lainnya berhasil melarikan diri.

Upaya Pencegahan Tawuran oleh Polisi

Pihak kepolisian akan terus mengintensifkan patroli malam hari.

Terutama pada sejumlah daerah yang rawan tawuran dan kriminalitas.

Sehingga patroli rutin, pengawasan ketat di jam rawan, edukasi kepada masyarakat pun penting untuk mencegah adanya tawuran.

Masyarakat juga bisa segera melaporkan jika melihat aktivitas mencurigakan.

Apalagi bila melihat gerombolan remaja yang membawa senjata tajam.

BSP GROUP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *