Sungai Ciliwung Meluap, Pondok Cina Depok Kebanjiran

ARY
Banjir di Pondok Cina, Depok akibat sungai Ciliwung meluap. Warga sekitar terdampak. (Foto: istimewa)

adainfo.id – Banjir cukup parah terjadi di Jalan M Tohir, RT 04 RW 01, Kelurahan Pondok Cina, Kecamatan Beji, Kota Depok, Jawa Barat.

Banjir ini diakibatkan oleh luapan Sungai Ciliwung yang berada tidak jauh dari pemukiman warga.

Banjir Berarus Deras, Ketinggian Mencapai 3 Meter

Di lokasi kejadian, menunjukkan bahwa banjir memiliki arus deras yang mengancam keselamatan warga.

“Ini lebih kurang 3 meteran kedalaman air. Itu dari bantaran kali di permukaan perkampungan bantaran kali, ada 3 meteran,” ucap Yudi (56), salah satu warga yang terdampak, Selasa (4/3/2025).

Menurutnya, kondisi ini menjadi yang terparah dalam beberapa tahun terakhir.

Kiriman Air dari Bogor, Warga Belum Bisa Pastikan Kapan Banjir Surut

Banjir di RT 04 RW 01 Pondok Cina sudah terjadi sejak Senin malam pukul 21.00 WIB.

Kejadian ini bersamaan dengan hujan deras yang mengguyur Kota Depok.

“Banjir dari kemarin malam, ya dari pukul 21.00 WIB laj mulai ada air naik, kiriman dari Bogor,” ungkap Yudi.

Ia menambahkan bahwa banjir biasanya mulai surut jika kiriman air dari Bogor sudah berkurang.

Namun, hingga kini, warga masih belum dapat memastikan kapan air benar-benar akan surut.

Tentu saja, arus deras banjir ini bisa mengancam keselamatan warga, itu membuat mereka harus waspada.

Banjir Tidak Hanya di Pondok Cina

Tak hanya di Pondok Cina, sejumlah wilayah di Depok pun terdampak banjir.

Seperti area parkir gedung DPRD Depok, RT 04 RW 04 Kelurahan Cilangkap, Kecamatan Tapos, RT 04 RW 04 Sawangan.

Kemudian Perum Sawangan Asri, Jalan Pitara, Gang Bakti RT 04/RW 15 Pancoran Mas, dan titik-titik lainnya.

Banjir tersebut menyebabkan puluhan rumah terendam, akses jalan terganggu, dan beberapa warga terjebak dalam rumah mereka.

BSP GROUP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *