Mulai Juli 2025, Siswa SD-SMA Bisa Cek Kesehatan Gratis

ARY
Ilustrasi cek kesehatan gratis untuk anak siswa sekolah. (Foto: Pexels/Pavel Danilyuk)

adainfo.id – Program cek kesehatan gratis yang dari Presiden Prabowo Subianto kini menyasar siswa SD, SMP, dan SMA.

Dalam program ini, siswa akan mendapatkan kado ulang tahun berupa cek kesehatan gratis di sekolah masing-masing.

Sekretaris Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok, Yuliandi, mengonfirmasi bahwa pemeriksaan kesehatan bagi pelajar nantinya bersamaan dengan skrining kesehatan yang rutin pada setiap tahun ajaran baru.

“Untuk pelajar, pelaksanaannya di sekolah ketika tahun ajaran baru. Jenis pemeriksaannya akan di sesuaikan dengan usia siswa tersebut,” ujar Yuliandi pada Kamis, (13/2/2025).

Pemeriksaan di Sekolah oleh Petugas Puskesmas

Berbeda dengan pemeriksaan untuk masyarakat umum di fasilitas kesehatan, pemeriksaan bagi pelajar akan berlangsung di sekolah masing-masing pada Juli 2025.

Petugas dari Puskesmas setempat akan datang ke sekolah sesuai jadwal yang telah di tentukan.

Pihak Dinas Kesehatan juga akan mengadakan sosialisasi dan koordinasi dengan pihak sekolah sebelum pelaksanaan pemeriksaan.

“Harapannya, pelaksanaan nanti berjalan lancar dan semua pihak, baik pelajar maupun orang tua, memahami manfaat program ini,” jelas Yuliandi.

Jenis Pemeriksaan Sesuai dengan Usia Pelajar

Pemeriksaan kesehatan dalam program ini akan menyesuaikan kebutuhan berdasarkan usia dan jenjang pendidikan.

Manfaat Program PKG bagi Pelajar

Dengan adanya program ini, diharapkan setiap siswa memiliki akses lebih mudah ke layanan kesehatan.

Terutama bagi mereka yang jarang mendapatkan pemeriksaan kesehatan rutin.

Program ini sebagai kado ulang tahun bagi pelajar adalah langkah inovatif dalam meningkatkan kesadaran kesehatan sejak usia sekolah.

Dengan pelaksanaan di sekolah pada Juli 2025, di harapkan seluruh siswa dapat memperoleh manfaat kesehatan yang lebih baik untuk mendukung prestasi akademik mereka.

Masyarakat, khususnya para orang tua, di imbau untuk mendukung dan berpartisipasi aktif dalam program ini.

Hal itu untuk memastikan anak-anak mendapatkan manfaat maksimal dari pemeriksaan kesehatan gratis ini.

BSP GROUP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *